Uncategorized

Tour Wisata Green Industry oleh PT. Semen Indonesia Persero

Pada umumnya hari libur pelajar & pekerja adalah hari Sabtu-Minggu, mungkin itu yang menjadi salahsatu alasan panitia Wisata Green Industry Semen Indonesia memilih hari Sabtu untuk mengadakan acaranya. Padahal justru bagi para blogger santri asal malhikdua, hari Sabtu-Minggu tak beda seperti hari-hari biasa, karena weekend-nya santri ya hari Kamis-Jum’at.

Kembali untuk kesekian kalinya, Blogger Santri asal komunitas Sandal Selen Malhikdua mendapat undangan kopdar blogger. Meski kini sudah lebih banyak yang lulus dari pesantren, tapi komunitas masih tetap utuh. Tepat Akhir bulan November aktivis dan penggiat sosial media Malhikdua mendapat info sekaligus undangan Wisata Green Industry dari Semen Indonesia.

 

Wisatata Green Industry (WGI) Semen Indonesia dilaksanakan 1 hari pada tanggal 13 Desember 2014 di Tuban. Namun kebanyakan peserta dari luar kota, sehingga pantitia memfasilitasi bus penjemputan di terminal Bungurasih Surabaya.

Terminal Bungurasih Surabaya

Rangkaian acara dimulai pukul 07.00 di terminal Bungurasih dengan pembagian kaos acara, pin dan ID Card serta sarapan, sekitar setengah jam di terminal, 3 bus Semen Gresik berangkat menuju Lamongan, lokasi acara pertama. Yaitu kunjungan di salah satu UKM binaan Semen Indonesia. R & D Handicraft yang beralamat di Jl. Sunan Kalijogo No. 120 Lamongan Jawa Timur. UKM ini fokus pada produksi kerajinan tangan berupa sepatu dan tas. Hanya diisi dengan diskusi singkat dan melihat hasil kerajinannya di Show Room minimalis, perjalanan kembali dilanjutkan menuju Pabrik Semen Indonesia di Tuban.R & D Handicraft

2-3 Jam perjalanan menuju Tuban tidak di-anggurkan di bus oleh panitia. Panitia mengisi dengan memperkenalkan beberapa objek wisata kota Gresik, bahkan panitia juga membagikan brosur wisata kota Gresik. Selain itu panitia memberi kesempatan peserta untuk memperkenalkan diri satu persatu dan diakhiri game (kuis) tebak-tebakan berhadiah tupperweare.

Sesampai di Pabrik Semen Indonesia, seluruh peserta langsung diberi kostum tambahan ala pegawai pabrik yaitu dengan menggunakan helm dan masker guna menghindari debu-debu pabrik yang cukup tebal.IMG_7282

Tour peserta mengelilingi area pabrik seluas puluhan hektar menggunakan bus masing-masing berpencar dengan guide dari pihak pegawai Semen Indonesia.  Beberapa area yang dikunjungi peserta antara lain, lahan hektaran bekas pertambangan yang sudah mulai dihijaukan kembali oleh PT. Semen Indonesia. Lahan bekas pertambangan bahan dasar pembuatan semen yang sudah dihijaukan kembali oleh perusahaan, sengaja disediakan untuk para petani setempat. Para petani dibebaskan untuk mengolah tanah tersebut untuk bercocok tanam secara cuma-cuma.

Tour dilanjutkan memasuki area pengolahan hingga pengemasan semen-semen yang siap pakai. Sampai pukul 13.00 peserta ISHOMA (Istirahat, sholat dan makan siang). SAM_0167 Dilanjutkan diskusi bersama beberapa petinggi PT. Semen Indonesia Persero, pembagian dorprize dan hadiah tweet terbaik selama acara.SAM_0183

Leave a Reply

6 thoughts on “Tour Wisata Green Industry oleh PT. Semen Indonesia Persero

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *